10 Rekomendasi Vitamin Rambut Kering Terbaik (Terbaru 2022)

0
()

Rambut kering dapat disebabkan berbagai hal, seperi terkena paparan sinar matahari ekstrem, cara berkeramas yang salah, zat klorin pada air kolam renang, melakukan styling rambut berlebihan, malnutrisi, hingga penyakit tertentu. Anda yang mengalami masalah ini dapat mengatasinya dengan sejumlah cara, salah satunya dengan memakai vitamin rambut kering.

Beberapa merek vitamin rambut kering yang ada di pasaran adalah Lucido, Ellips, dan Makarizo. Jika Anda sedang membutuhkan vitamin rambut kering, PickyBest sudah pilihkan sepuluh yang terbaik. Sebelum itu, simak dulu cara memilihnya, yuk!

Daftar Isi

Cara Memilih Vitamin Rambut Kering

Untuk mengurangi masalah rambut kering, Anda bisa memakai suplemen vitamin. Berikut ini kami berikan beberapa tips untuk membantu Anda dalam memilih vitamin untuk rambut kering dan kusam.

Untuk Hasil Rambut Lembap dan Berkilau, Carilah yang Kaya Vitamin E

Untuk hasil rambut lembap dan berkilau carilah yang kaya vitamin E

Ada beberapa jenis vitamin yang bisa dipakai untuk melembapkan rambut kering, salah satunya vitamin E. Jenis vitamin ini bekerja dengan memberikan lapisan pelindung pada kulit kepala.

Keberadaan lapisan pelindung tersebut akan menjaga kelembapan di area kulit kepala serta memberikan kilau rambut alami Anda. Vitamin E juga bisa membantu mengatasi masalah rambut kering dan rontok.

Jenis vitamin E dapat diperoleh dari beberapa sumber makanan atau suplemen. Pada makanan, vitamin E bisa ditemukan pada buah seperti alpukat atau tumbuhan seperti lidah buaya.

Selain itu, vitamin E untuk rambut kering juga dapat diperoleh dari minyak alpukat, minyak kelapa, minyak bunga matahari, dan minyak zaitun. Sebagian suplemen rambut kering juga ada yang menggunakan dua bahan alami ini sebagai bahan utama untuk membantu melembapkan rambut.

Untuk Mengembalikan Produksi Sebum, Pilihlah yang Tinggi Vitamin A

Untuk mengembalikan produksi sebum pilihlah yang tinggi vitamin A

Vitamin A selama ini dikenal baik untuk kesehatan mata. Tapi Anda perlu tahu kalau jenis vitamin ini juga bermanfaat bagi rambut yang mengalami kekeringan. Vitamin A bekerja dengan mendukung kemampuan kelenjar minyak pada kulit kepala dalam memproduksi sebum.

Sebum adalah minyak yang berfungsi untuk melembapkan dan menyehatkan rambut. Pada produk vitamin rambut kering dan bercabang, Anda bisa mencari yang kaya dengan vitamin A untuk kondisi rambut yang tidak baik proses produksi sebumnya.

Asupan vitamin A sendiri sebenarnya bisa Anda peroleh dari sumber makanan seperti tomat, bayam, wortel, labu, ubi, telur, dan yoghurt. Jika Anda ingin cara yang lebih praktis, Anda bisa mendapatkan kebutuhan tersebut dari suplemen, hair lotion atau serum rambut.

Untuk Rambut Kering yang Tipis dan Disertai Kerontokan, Carilah Suplemen Tinggi Vitamin B7

Untuk rambut kering yang tipis dan disertai kerontokan carilah suplemen dengan vitamin B7 tinggi

Jenis vitamin lain yang perlu Anda kenali sebelum memilih vitamin rambut kering yang bagus adalah vitamin B7 atau biotin. Jenis zat ini telah dibuktikan melalui penelitian baik untuk memelihara kesuburan rambut.

Biotin juga dapat memberikan rambut yang lebih sehat, tebal, dan berkilau. Jenis vitamin ini bekerja dengan menambah produksi oksigen serta nutrisi ke kulit kepala dan folikel rambut.

Anda bisa mendapatkan vitamin B7 (biotin) dari makanan seperti kacang kedelai, bayam, jamur, telur, keju, susu, dan sebagainya. Kebutuhan biotin per hari jika dikonsumsi sebagai vitamin rambut sekitar 2000 – 5000 mikrogram (2-5 miligram) per hari.

Untuk Rambut Kering dan Mudah Patah, Pilihlah yang Diperkaya Vitamin C

Untuk rambut kering dan mudah patah pilihlah yang diperkaya vitamin C

Anda harus betul-betul mengenali kondisi rambut kering Anda apakah disertai masalah lain atau tidak. Jika rambut kering diperparah dengan kondisi akar yang mudah rontok atau patah, maka kami sarankan untuk menggunakan vitamin rambut kering yang kaya akan antioksidan.

Antioksidan ini bisa diperoleh dari vitamin C untuk melindungi kerusakan sel rambut dari radikal bebas. Vitamin C tentunya juga akan memperkuat akar rambut dan memberikan nutrisi penting untuk tubuh dalam memproduksi kolagen.

Dalam memilih suplemen, Anda bisa melihat labelnya apakah punya persentase vitamin C cukup tinggi atau tidak. Jika ingin memenuhi kebutuhan vitamin C dari dalam, Anda bisa temui dari makanan seperti pepaya, jeruk, dan jambu.

Kenali Jenis Vitamin Rambut yang Beredar di Pasaran

Kenali jenis vitamin rambut yang beredar di pasaran

Vitamin rambut bisa ditemukan dalam beberapa versi bentuk, seperti kapsul lunak, spray, serum, dan sebagainya. Anda bisa menyesuaikan bentuk vitamin yang hendak dibeli dengan kebutuhan pemakaian.

Rata-rata perempuan Indonesia lebih memilih untuk membeli vitamin dalam bentuk minyak pada kapsul lunak. Jenis ini dipilih karena Anda bisa lebih leluasa diaplikasikan di rumah.

Walau demikian, ada juga kondisi yang membuat Anda memerlukan waktu cepat untuk melakukan perawatan rambut. Karena itu, kehadiran vitamin rambut dalam bentuk semprot atau spray punya nilai praktis yang lebih tinggi. Anda bisa menggunakannya di mana pun dan kapan pun.

10 Rekomendasi Vitamin Rambut Kering Terbaik

Setelah mengetahui panduan dalam memilih, pada bagian ini kami akan ulas sepuluh rekomendasi produk vitamin rambut kering yang bisa Anda gunakan. Pilih yang paling cocok dengan hasil dan bujet Anda, ya!

1. Lucido-L Triple Beauty Vitamin Oil

Lucido L Triple Beauty Vitamin Oil

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Kandungan vitaminnya cepat meresap ke setiap helai rambut

Lucido-L memilih untuk mengeluarkan produk dalam bentuk vitamin oil. Di dalamnya tersedia kandungan seperti vitamin A, C, dan E yang mudah meresap ke dalam sel-sel rambut sehingga rambut kering Anda bisa kembali sehat.

Bukan hanya itu, Lucido-L juga diformulasikan dengan tiga formula untuk ahsil rambut indah, bersinar, dan bertekstur lembut. Produk yang dijual dengan bandrolan harga cukup terjangkau ini bisa dibeli di drugstore atau secara online.

Buat rambut kering yang sulit diatur, Anda bisa memakai produk ini bersamaan dengan jenis spray dari Lucido-L yang lain. Tapi jika Anda ingin memakai single product maka cukup jenis oil juga sudah bagus dibandingkan yang spray. Anda bisa juga memakai vitamin rambut kering murah dari Lucido-L ini sebelum mencatok rambut agar rambut tidak terlalu kering.

Ukuran 50ml
Kisaran harga Rp35.000

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

2. The Bath Box Dancing Hair Oil

The Bax Box Dancing Hair Oil

Tersusun dari 100% bahan alami untuk menghidrasi rambut

The Bath Box Dancing Hair Oil adalah vitamin rambut kering dalam bentuk minyak yang terbuat dari 100% bahan-bahan alami. Diciptakan secara khusus untuk menghidrasi rambut agar rambut kembali sehat, lembut, dan berkilau.

Walaupun dijual dengan harga mencapai ratusan ribu, produk ini layak dibeli karena punya kualitas bagus. Penggunaan berkala bisa membantu merangsang pertumbuhan rambut baru, ini pastinya berguna buat Anda yang juga dihinggapi masalah rambut rontok.

Melalui vitamin rambut kering ini, The Bath Box menyertakan sejumlah kandungan seperti minyak zaitun, minyak jojoba, minyak geranium esensial, dan minyak macademia.

Ukuran 100ml
Kisaran harga Rp150.000

3. Ellips Hair Vitamin Smooth & Silky

Ellips Hair Vitamin Smooth Silky

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Dengan Pro Keratin Complex untuk atasi rambut kering dan sulit diatur

Nama Ellips mungkin sudah tidak asing di telinga Anda. Brand vitamin rambut satu ini memang sudah lama beredar di Indonesia. Salah satu pilihan vitamin rambut kering terbaik dari Ellips adalah seri Smooth & Silky.

Dengan harga tak sampai 50 ribu, Anda sudah bisa merasakan kemampuan dari produk ini. Pada seri ini, Ellips menggunakan bahan tambahan seperti Pro Keratin Complex dan ekstrak lidah buaya.

Kandungan keratin yang ditemui dalam produk ini berguna untuk mengembalikan rambut yang kusam, mudah kusut, kering, serta sulit diatur kembali dalam kondisi sempurna.

Bersamaan dengan aloe vera oil, kedua bahan utama ini akan merawat serta menjaga kelebaban rambut. Jadinya, rambut kering Anda bisa segera teratasi dan kembali sehat serta lembut dua kali lebih banyak dibandingkan sebelumnya.

Isi 6 kapsul
Kisaran harga Rp25.000

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

4. Makarizo Honey Dew Nutriv Serum

Makarizo Honey Dew Nutriv Serum

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Vitamin dalam bentuk serum yang ampuh perbaiki rambut kering

Kegiatan seperti menggunakan alat styling rambut tanpa diiringi perawatan yang tepat bisa menyebabkan rambut kering. Untuk mencegah rambut tidak bertambah kering, Anda perlu memakai Makarizo Honey Dew Nutriv Serum.

Ini adalah vitamin rambut kering yang akan memberikan nutrisi alami pada rambut. Anda bisa menggunakan produk ini sebelum atau setelah melakukan penataan rambut melalui proses kimia. Tujuannya agar rambut tetap bertahan kelembapan alaminya.

Makarizo memastikan produk ini efektif untuk rambut kering karena terdapatnya silikon yang akan membuat rambut halus, berkilau, dan gampang diatur. Serum untuk rambut kering ini juga bekerja dengan baik dalam mengatasi rambut rusak dan pecah-pecah.

Isi 25 vial @5ml
Kisaran harga Rp185.000

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

5. Dove Hair Serum Nourishing Oil Care

Dove Hair Serum Nourishing Oil Care

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Terbukti efektif memberikan rambut lembut, kuat, dan mudah diatur

Jika Anda ingin terhindar dari masalah rambut kering, segera lakukan perawatan dengan Dove Hair Serum Nourishing Oil Care. Bagaimana tidak, merek vitamin rambut kering dan mengembang ini sudah dibuktikan melalui survey pemakaian terhadap 1.374 perempuan Indonesia di mana rambut mereka menjadi lebih lembut, kuat, dan mudah diatur.

Dalam merancang produknya, Dove menggunakan teknologi Nutri-Oil untuk mengombinasikan bahan alami berupa ekstrak minyak almond, minyak kelapa, dan minyak bunga matahari untuk rambut 2 kali lebih lembut, berkilau, dan gampang diatur.

Ukuran 40ml
Kisaran harga Rp205.000

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

6. Matrix Biolage Deep Smoothing Serum

Matrix Biolage Deep Smoothing Serum

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Aman karena tidak disertai unsur paraben

Dibuat dengan komponen utama Bunga Kamelia yang tahan air, vitamin rambut kering ini akan mendukung pengaturan kelembapan rambut guna menjadikan rambut lebih lembut. Bahkan, Matrix mengklaim produk ini bisa mengunci hidrasi rambut pada tingkat kelembapan udara 97%.

Jika digunakan bersamaan dengan sampo dan kondisioner, maka ketiga produk ini (termasuk vitamin rambut kering) akan mengubah rambut kusut dan kering menjadi lebih lembut dan berkilau.

Tak hanya itu, rambut juga menjadi lebih kuat terhadap pelat panas alat-alat penata rambut, cuaca lembap, dan ruangan dingin. Apabila Anda mencari merk vitamin untuk rambut kering yang diwarnai, maka produk ini juga bisa digunakan karena formulanya yang bebas paraben.

Ukuran 100ml
Kisaran harga Rp80.000

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

7. L’oreal Elvive Extraordinary Oil

L’oreal Elvive Extraordinary Oil

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Ubah rambut kering menjadi super lembut dengan atau tanpa alat styling

L’oreal Elvive Extra Ordinary Oil terbuat dari tumbuhan-tumbuhan alami seperti bunga lotus, chamomile, tiare, mawar, dan flax. Dengan ekstrak bunga langka sebagai komponen utamanya, serum ini akan membuat rambut yang normal, kering, dan rusak berada dalam kondisi terbaiknya.

Anda bisa menerapkan vitamin rambut kering ini sebelum menggunakan hair dryer atau alat catok. Sedangkan untuk Anda yang tidak suka atau sedang malas melakukan stying rambut, L’oreal Elvive Extraordinary Oil bisa dipakai setelah keramas.

Ukuran 100ml
Kisaran harga Rp104.000

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

8. Makarizo Advisor Hair Recovery Hair Vitamin

Makarizo Advisor Hair Recovery Hair Vitamin

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Menyediakan banyak vitamin yang menutrisi rambut secara optimal

Makarizo Advisor Hair Recovery Hair Vitamin adalah vitamin rambut kering dalam bentuk kapsul yang 100% terbuat dari bahan nabati murni. Pada sebutir kapsulnya, terdapat zat nutrisi seperti vitamin A, C, E, B5, dan silk protein.

Gabungan vitamin dalam produk ini akan merawat, memperkuat, serta merevitalisasi rambut yang kering dan rusak. Tak hanya itu, Makarizo juga menambahkan minyak kemiri dan UV Protector yang akan melindungi rambut hitam alami Anda dari efek buruk sinar matahari.

Uniknya lagi, vitamin rambut kering ini sangat mudah digunakan, cukup dengan memutar ujung kapsulnya, minyak yang keluar bisa langsung digunakan pada batang dan ujung rambut.

Isi 50 kapsul lunak
Kisaran harga Rp55.000

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

9. Good Creambath Aloevera

Good Creambath Aloevera

Cek harga di Shopee
Cek harga di Lazada
Cek harga di Bukalapak

Bisa dipakai sebagai kondisioner juga!

Vitamin rambut yang sekaligus bekerja sebagai kondisioner alami mungkin hanya bisa Anda temukan dalam Good Creambath Aloevera. Dengan harga jual di bawah 50 ribu, pastinya Anda tidak ingin melewatkan kesempatan ini.

Good Creambath Aloevera adalah emulsi yang memadukan 3 unsur dalam 1 sistem pemeliharaan kulit kepala dan rambut. Selain lidah buaya, vitamin rambut kering ini juga diperkaya oleh mineral, vitamin A, vitamin C, dan vitamin E.

Kondisioner alami dalam produk ini juga dimaksimalkan kinerjanya dengan bantuan Pro Vitamin B5 yang ikut tersimpan dalam produk ini. Dengan perawatan teratur, vitamin untuk rambut kering ini juga akan mendukung promosi rambut agar lebih subur dan lebat.

Ukuran 250ml
Kisaran harga Rp21.000

Cek harga & diskon di Shopee
Cek harga & diskon di Lazada
Cek harga & diskon di Bukalapak

10. Syoss Beauty Elixir Absolute Oil Treatment

Syoss Beauty Elixir Absolute Oil Treatment

Hasilkan rambut yang halus dan wangi tahan lama

Rambut rusak, kusam, dan kering bagaikan satu paket masalah yang sulit terpisahkan. Anda mungkin sedang jengkel dengan kondisi ini, maka dari itu kami perkenalkan Anda dengan Syoss Beauty Elixir Absolute Oil Treatment. Produk premium yang sudah terbukti mampu memberikan perawatan pada semua masalah tersebut.

Merek vitamin rambut kering persembahan Syoss bisa digunakan setelah keramas dan sebelum menggunakan hair dryer. Walaupun minyak yang keluar terkesan sedikit, tapi performa yang dikeluarkan sangatlah maksimal, bahkan meskipun hanya dipakai 3 tetes untuk rambut dengan ketebalan medium.

Ukuran 100ml
Kisaran harga Rp160.000

Jangan Oles Vitamin Rambut pada Kulit Kepala

Jangan oles vitamin rambut pada kulit kepala

Pengaplikasian vitamin untuk rambut kering ataupun kondisi rambut tidak kering tidak bisa sembarangan. Sebagai contoh, banyak perempuan awam yang memakai vitamin langsung pada kulit kepala dengan harapan rambut menjadi lebih sehat dan terawat. Padahal, kegiatan semacam ini adalah kekeliruan yang paling kaprah dilakukan.

Pengaplikasian yang tepat untuk vitamin rambut adalah pada batang rambut. Sementara produk yang dipakai pada scalp atau kulit kepala adalah sampo. Vitamin rambut yang digunakan pada kulit kepala akan menimbulkan beberapa masalah seperti kulit teriritasi apabila sensitif.

Selain itu, mengoleskan pada bagian kulit kepala dan akar rambut juga bisa menyebabkan rambut berminyak. Gunakanlah vitamin rambut secukupnya pada ujung rambut dan bagian tengah rambut. Ingat, cukup bagian tengah rambut, tidak perlu seluruhnya.

Kenapa secukupnya? Sebab rambut juga berisiko berminyak atau bahkan lebih kering apabila menggunakan vitamin lebih dari 2 kali dalam sehari. Sebaiknya Anda memakai vitamin untuk rambut kering 1 kali dalam sehari.

Saat pemakaiannya Anda juga perlu melakukan pemijatan secara lembut dan perlahan. Tujuannya untuk membantu proses penyerapan vitamin ke seluruh akar rambut dan kulit kepala. Lakukan pemijatan ini secara berulang karena juga bisa membantu mengurangi rasa penat di kepala Anda.

Yuk, cek rekomendasi vitamin rambut dari PickyBest lainnya!

Kesimpulan

Setiap vitamin dirancang untuk mengatasi rambut kering dengan komposisi beragam. Oleh karena setiap orang mengalami masalah berbeda, sepatutnya Anda hanya memilih vitamin rambut kering yang paling sesuai kebutuhan rambut Anda.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, terapkanlah perawatan secara rutin mengikuti panduan pakai pada masing-masing produk vitamin rambut kering. Kami harap rambut kering Anda segera teratasi! Good luck!

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating / 5. Vote count:

No votes so far! Be the first to rate this post.

Baca juga:   10 Rekomendasi Tas Ransel Pria (Backpack) Terbaik (Terbaru 2022)