Model Pembelajaran Team Assisted Individualization : Pengertian, Langkah-Langkah dan Keuntungan serta Kelemahan

0
()

Model Pembelajaran

Berbagai cara telah dilakukan guru agar dapat
membuat siswa tertarik mengikuti pembelajaran, salah satunya dengan menggunakan
model pembelajaran. Menurut Rusman (2014:144) model pembelajaran adalah suatu
rencana atau pola yang dapat digunakan untuk membentuk kurikulum (rencana
pembelajaran jangka panjang), merancang bahan-bahan pembelajaran, membimbing
pembelajaran di kelas atau yang lain. Menurut Dahlan (dalam Sutikno 2014:57) model
pembelajaran merupakan suatu rencana atau pola yang digunakan dalam menyusun
kurikulum, mengatur materi pelajaran, dan memberi petunjuk kepada pengajar di kelas dalam setting pengajaran ataupun setting
lainnya.

Menurut Joyce dan Weil (dalam Trianto 2007:1) “Models of teaching are really models of learning. As we help
student acquire information, ideas, skill, value, ways of thinking and means of
expressing themselves, we are also teaching them how to learn.
” Hal ini
berarti bahwa model pembelajaran
merupakan model pembelajaran dengan
model tersebut guru dapat membantu siswa untuk mendapatkan atau memperoleh
informasi, ide, keterampilan, cara berpikir, dan mengekspresikan ide diri
sendiri. Selain itu mereka juga mengajarkan bagaimana mereka belajar.

Dari beberapa pendapat ahli, dapat didefinisikan
sebagai kerangka konseptual yang menggambarkan prosedur sistematik dalam
pengorganisasian pengalaman belajar untuk mencapai tujuan belajar tertentu.

Pembelajaran
Kooperatif

Pembelajaran kooperatif muncul karena adanya
perkembangan dalam sistem pembelajaran yang ada. Pembelajaran kooperatif
menggantikan sistem pembelajaran yang individual. Pembelajaran kooperatif
merupakan pembelajaran yang menonjolkan kerjasama siswa dalam kelompok agar
saling membantu dalam memahami materi pelajaran. Kerja sama tersebut dapat
dibangun dengan berbagai kegiatan belajar misalnya dengan saling membantu
memecahkan persoalan, diskusi membahas suatu permasalahan, mencari sumber
belajar untuk saling disajikan, dan lain sebagainya. Menurut Slavin (2015:4)
pembelajaran kooperatif merujuk pada berbagai macam metode pengajaran dimana
para siswa bekerja dalam
kelompok-kelompok kecil untuk saling membantu satu sama lainnya dalam
mempelajari materi pelajaran.

Pembelajaran kooperatif mengingatkan bahwa manusia
merupakan makhluk sosial yang selalu berhubungan dengan orang lain.
Pembelajaran kooperatif adalah pembelajaran yang menekankan pada aspek sosial
individu dalam berinteraksi. Inti dari pembelajaran kooperatif adalah
bekerjasama untuk saling mendukung dalam keberhasilan bagi semua anggota
kelompok.

Baca juga:   Pengertian, Ciri, Jenis, Struktur Tubuh, Peran

Menurut Chaplin (dalam Suprijono 2013:56) “a collection of individuals who have some charactericticin commonor who
are pursuing a common goal. Two or more persons who interact in any way
constitute a group. It is not necessary, however, for the members of a group to
interact directly or in face to face manner”.
Maksud dari pendapat Chaplin
tersebut dapat ditafsirkan bahwa kelompok
dapat terdiri dari 2 orang anggota atau lebih. Anggota kelompok tidak harus
selamanya bertatapan secara langsung dalam berinteraksi. Menurut Sani
(2014:187-188) “beberapa model pembelajaran kooperatif yang umum dikenal
adalah: pembelajaran kooperatif tipe cooperative
script,
pembelajaran kooperatif think
pair share,
pembelajaran investigasi bekelompok, pembelajaran TAI, pembelajaran two stay-two stray.

Dari penjelaskan tersebut, dapat disimpulkan
pembelajaran kooperatif atau cooperative
learning
adalah pembelajaran yang berpusat pada kerjasama siswa dalam
kelompok yang beranggotakan 2 siswa atau lebih untuk saling berinterkasi dan
saling mempengaruhi agar dapat mencapai keberhasilan dalam memahami materi
pelajaran.

Model
Pembelajaran 
Team Assisted Individualization (TAI)

Model Pembelajaran Team Assisted Individualization
Model Pembelajaran Team Assisted Individualization

a. Pengertian
Model Pembelajaran TAI

Model pembelajaran kooperatif terdiri dari beberapa
model, salah satunya adalah TAI. Menurut Slavin (2015:187) TAI adalah sebuah
program pedagogik yang berusaha mengadaptasikan pembelajaran dengan perbedaan
individual siswa secara akademik. Menurut Isjoni (2014:20) pembelajaran TAI
yang memiliki beberapa ciri yaitu setiap anggota memiliki peran, terjadi
hubungan interaksi langsung di antara siswa, setiap anggota kelompok bertanggungjawab
atas belajarnya dan juga teman-teman sekelompoknya, guru membantu mengembangkan
keterampilan-keterampilan interpersonal kelompok, dan guru hanya berinteraksi
dengan kelompok saat diperlukan.

Menurut Wisudawati (2014:68-69) dasar pemikiran TAI
adalah untuk mengadaptasi pembelajaran terhadap perbedaan individual berkaitan
dengan kemampuan peserta didik maupun pencapaian prestasi peserta didik. Hal
ini relevan dengan tujuan model TAI untuk meminimalisasi pengajaran individual
yang terbukti kurang efektif, selain juga ditujukan untuk meningkatkan
pengetahuan, kemampuan, serta memotivasi siswa dengan belajar kelompok (Huda
2013:200).

Jadi, model TAI merupakan model pembelajaran yang
menggabungkan antara pembelajaran kooperatif dengan pengajaran individual.
Siswa dengan kemampuan individualnya masing-masing bekerja sama dalam kelompok
kecil dengan kemampuan yang berbeda dan diikuti pemberian bantuan secara
individu bagi siswa yang memerlukan.

Baca juga:   Cara Menulis Daftar Pustaka dari Internet Tidak Ada Nama Pengarang

b. Langkah-langkah
Model Pembelajaran TAI

Langkah-langkah model pembelajaran Model Pembelajaran Team Assisted Individualization
Langkah-langkah  Model Pembelajaran

Team Assisted Individualization

Dalam melaksanakan pembelajaran menggunakan model
TAI diperlukan langkah-langkahnya, sebagai berikut (Shoimin 2014:200-202).

  1. Placement
    Test
    . Pada langkah ini guru
    memberikan tes awal (pre-test) kepada siswa. Cara ini bisa digantikan dengan
    mencermati rata-rata harian atau nilai pada bab sebelumnya yang diperoleh siswa
    sehingga guru dapat mengetahui kekurangan siswa pada bidang tertentu.
  2. Teams. Langkah ini cukup penting dalam penerapan model pembelajaran kooperatif TAI. Pada tahap ini guru
    membentuk kelompok-kelompok yang bersifat heterogen yang terdiri dari 4-5
    siswa.
  3. Teaching
    Group.
    Guru memberikan materi secara
    singkat menjelang pemberian tugas
    kelompok.
  4. Student
    Creative.
    Pada langkah ketiga, guru perlu
    menekankan dan menciptakan persepsi
    bahwa keberhasilan setiap siswa (individu) ditentukan oleh keberhasilan
    kelompoknya.
  5. Team
    Study
    . Pada tahapan team study, siswa belajar bersama
    dengan mengerjakan tugas-tugas dari
    LKS yang diberikan dalam kelompoknya. Pada tahapan ini guru juga memberikan
    bantuan secara individual kepada siswa yang membutuhkan, dengan dibantu
    siswa-siswa yang memiliki kemampuan akademis bagus di dalam kelompok tersebut
    yang berperan sebagai peer tutoring (tutor sebaya).
  6. Fact
    Test.
    Guru memberikan tes-tes kecil
    berdasarkan fakta yang diperoleh siswa,
    misalnya dengan memberikan kuis dan sebagainya.
  7. Team
    Score and Team Recognition.
    Selanjutnya,
    guru memberikan skor pada hasil kerja
    kelompok dan memberikan “gelar” penghargaan terhadap kelompok yang berhasil
    secara cemerlang dan kelompok yang dipandang kurang berhasil dalam
    menyelesaikan tugas. Misalnya dengan menyebut mereka sebagai “kelompok OK”,
    “kelompok LUAR BIASA” dan sebagainya.
  8. Whole-Class
    Units.
    Langkah terakhir, guru menyajikan
    kembali materi di akhir bab dengan
    strategi pemecahan masalah untuk seluruh siswa di kelasnya.

c. Kelebihan
dan Kekurangan Model Pembelajaran TAI

Dalam model pembelajaran terdapat kelebihan dan
kekurangannya. Menurut Shoimin (2014:200) Kelebihan dan kekurangan model
pembelajaran TAI sebagai berikut.

Kelebihan
Model Pembelajaran TAI

  1. Siswa
    yang lemah dapat terbantu dalam menyelesaikan masalahnya.
  2. Siswa
    yang pandai dapat mengembangkan kemampuan dan keterampilannya.
  3. Adanya
    tanggung jawab kelompok dalam menyelesaikan permasalahannya.
  4. Siswa
    diajarkan bagaimana bekerja sama dalam suatu kelompok.
  5. Mengurangi
    kecemasan (reduction of anxiety).
  6. Menghilangkan
    perasaan “terisolasi” dan panik.
  7. Menggantikan
    bentuk persaingan (competition)
    dengan saling kerja sama (cooperation).
  8. Melibatkan
    siswa untuk aktif dalam proses belajar.
  9. Mereka
    dapat berdiskusi (discuss), berdebat
    (debate), atau menyampaikan gagagsan,
    konsep, dan keahlian sampai benar-benar memahaminya.
  10. Mereka
    memiliki rasa peduli (care), rasa
    tanggung jawab (takeresponsibility) terhadap teman lain
    dalam proses belajarnya.
  11. Mereka
    dapat belajar menghargai (learn to appreciate),
    perbedaan etnik (etchnicity),
    perbedaan tingkat kemampuan (performance
    level
    ), dan cacat fisik (disability).
Baca juga:   10+ Aplikasi Android Penghasil Uang Rupiah Nyata Tercepat di Tahun 2018 yang Harus Kamu Tau

Kekurangan
Model Pembelajaran TAI

  1. Tidak ada
    persaingan antar kelompok.
  2. Siswa
    yang lemah dimungkinkan menggantungkan pada siswa yang pandai.
  3. Terhambatnya
    cara berpikir siswa yang mempunyai kemampuan lebih terhadap siswa yang kurang.
  4. Memerlukan
    periode lama.
  5. Sesuatu
    yang harus dipelajarai dan dipahami belum seluruhnya dicapai siswa.
  6. Bila
    kerja sama tidak dapat dilaksanakan dengan baik, yang akan bekerja hanyalah
    beberapa murid yang pintar dan yang aktif saja.
  7. Siswa
    yang pintar akan merasa keberatan karena nilai yang diperoleh ditentukan oleh
    prestasi atau pencapaian kelompok.

DAFTAR PUSTAKA

Isjoni.
2014. Pembelajaran Kooperatif
Meningkatkan Kecerdasan Komunikasi
Antar
Peserta Didik
. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Rusman.  2014.  Model-model 
Pembelajaran:  Mengembangkan  Profesionalisme
Guru. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Sani,
Ridwan Abdullah. 2014. Inovasi
Pembelajaran
. Jakarta: Bumi Aksara.

Shoimin,
Aris. 2014. 68 Model Pembelajaran
Inovatif dalam Kurikulum 2013
. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Slavin,
Robert E. 2015. COOPERATIVE LEARNING
Teori Riset dan Praktik.
Bandung: Nusa Media.

Suprijono,
Agus. 2013. Cooperative Learning.
Surabaya: Pustaka Belajar.

Sutikno,
Sobry. 2014.Metode            dan Model-model Pembelajaran.Lombok:Holistica.

Trianto.
2014. Model Pembelajaran Terpadu.
Jakarta: Bumi Aksara.

Sumber

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating / 5. Vote count:

No votes so far! Be the first to rate this post.