Review 10 Gelang Emas yang Bagus untuk Bayi (Terbaru Tahun 2022)

0
()

Meski akan dikenakan oleh bayi, gelang emas bayi tetaplah memiliki nilai investasi. Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui kadar emas pada gelang yang akan dipilih. 

Karena akan dibentuk sebagai perhiasan, emas perlu dicampur dengan logam lainnya supaya lebih kuat dan awet saat dipakai. Jadi, Anda akan cukup sulit menemukan perhiasan dengan kadar emas murni 24 karat.

Untuk mengetahui kadar emas murni dalam gelang emas bayi, ada suatu rumus yang bisa Anda pakai. Silakan bagi nilai karat yang tertera pada gelang emas anak dengan 24. Setelah itu, kalikan hasilnya dengan 100%.

Sebagai contoh, bila gelang emas bayi menunjukkan 16 karat, kandungan emas di dalamnya adalah:

(16:24) x 100% = 0,67 x 100% = 67%

Artinya, gelang emas anak bayi tersebut memiliki kandungan emas murni 67%, sedangkan 33%-nya adalah campuran logam lain.

Untuk perhiasan, pemilihan gelang emas bayi dengan kadar tua atau persentase 70–75,5% lebih kami sarankan. Selain lebih awet, makin tinggi kadar gelang emas anak, makin cocok pula dijadikan investasi. Namun, perhiasan emas dengan kadar yang tinggi tentu memiliki harga yang lebih mahal. Jika budget Anda terbatas, gelang emas bayi dengan kadar muda atau persentase 37,5–42% bisa menjadi alternatif.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating / 5. Vote count:

No votes so far! Be the first to rate this post.

Baca juga:   Komponen - Komponen Knalpot Mobil Disertai Fungsinya